Apa itu Digitalisasi ?
Digitisasi (digitization) merupakan pengalihan atau konversi dokumen dan data existing (yang sudah ada) dari format analog ke bentuk digital. Data analog sendiri merupakan data yang direpresentasikan secara fisik.
Kota kota besar di Indonesia sudah mulai menerapkan konsep digitalisasi, seperti SmartCity, tentunya cakupan smartcity terlalu lebar untuk kita bahas disini. Disini kita akan mencoba memberikan konsep visualisasi menggunakan media digital.
Apa Saja Media Informasi Digital itu ?
Media informasi Digital adalah perangkat informasi yang mampu menampilkan informasi secara digital, adapun perangkat media informasi digital ini dibagi menjadi 2 bagaian berdasarkan pengoperasian yakni ;
- Kiosk Informasi Interaktif , adalah media informasi digital dimana penggunanya akan melakukan interaksi dua arah, antara mesin dan penggunanya.
- Papan Informasi Digital ( Digital Signage ), adalah media untuk menampilan informasi secara digital yang bersifat satu arah saja, jadi pengguna hanya bisa melihat/menyaksikan saja.
Studi Kasus
Contoh kasus misalnya sebuah lembaga pemerintahan bermaksud melakukan branding terhadap kota atau kabupatennya, dan sekaligus memerlukan media informasi yang memberikan nilai fungsi dan manfaat yang efesien dalam melakukan sosialisasi, informasi dan koordinasi.
Solusi ANFO untuk Kasus Tersebut.
Untuk Digitalisasi Pemerintahan ini, Anfo akan memberikan masukan konsep seperti ini gambar dibawah ini ;

Jadi media yang dibutuhkan ada 3 bagian diantaranya adalah ;
- Videotron
- Digital Signage
- Kiosk Informasi Interaktif.
Videotron adalah perangkat display led yang mempunyai kerapatan tertentu yang bisa ditempatkan didalam ruang atau didalam ruang, dan biasanya ukurannya besar oleh karenanya juga disebut dengan Led Big Display. Dimana Videotron ini ditempatkan diluar ruang, supaya bisa terlihat oleh masyarakat.

Digital Signage adalah perangkat media digital non interaktif, dimana papan informasi digital ini mempunyai layar dari mulai ukuran 32, 43, 55 inch. Biasa papan informasi ini ditempatkan di dalam ruang. Sehingga media ini dapat menampilkan beragai infomasi yang dapat disaksikan oleh internal atau para tamu.

Kiosk Informasi Interaktif, dengan perangkat ini pengguna dalam hal ini baik itu pekerja dilingkungan tersebut ataupun para tamu yang sedang berkunjung kesana. Sehingga para pengguna akan lebih interaktif untuk mendapatkan informasi yang mereka butuhkan.

Media Informasi Digital yang Terintegrasi.
Dari ketiga perangkat tersebut, bisa dilakukan integrasi dalam hal pemutakhiran datanya. Dimana nantinya akan dikontrol oleh server yang sudah terinstalasi Contents Management System. Sehingga pemutakhiran data tidak perlu dating satu satu, tapi cukup dengan merubahnya di dashboard Servernya.
Baca Juga : Yuk Beriklan di Videotron yang ada di Bandara
Jika studi kasus diatas untuk Digitalisasi Pemerintahan, bermaksud untuk diimplementasikan, silahkan jangan ragu dan sungkan untuk mengundang kami untuk berdiskusi lebih jauh tentan hal tersebut…